SEMOGA KEBERUNTUNGAN SELALU BERSAMAMU..
.

Selasa, 18 Maret 2014

RANCANGAN PROSEDUR MANAJEMEN KELAS

BAB I
PENDAHULUAN

1.1  Latar Belakang
Kegiatan mengelola kelas bermaksud menciptakan dan mempertahankan suasana (kondisi) kelas agar kegiatan belajar dapat berlangsung secara efektif dan efesien. Memberi ganjaran dengan segera, membangun hubungan yang baik antar guru dan siswa, mengembangkan aturan permainan dalam kegiatan kelompok adalah contoh–contoh pengelolaan kelas. Sehingga dalam pelaksanaannya diperlukan suatu rancangan kegiatan pengeloaan kelas agar  masalah pengelolan kelas yang muncul dapat dapat diselasaikan serta terciptanya suatu kegiatan belajar mengajar yang efektif dan efesien.

1.2  Rumusan Masalah
1.      Apa yang dimaksud dengan  rancangan prosedur manajemen kelas?
2.      Bagaimana cara menyusun suatu rancangan prosedur manajemen kelas?

1.3  Tujuan
1.      Untuk memahami pengertian dari rancangan prosedur manajemen kelas.
2.      Untuk mengetahui cara menyusun suatu rancangan prosedur manajemen kelas.
















BAB II
PEMBAHASAN


2.1  Pengertian Rancangan Prosedur Manajemen Kelas
Rancangan merupakan serangkaian kegiatan yang disusun secara sistematis berdasarkan pemikiran yang rasional untuk mencapai tujuan tertentu. Sehingga rancangan prosedur manajemen kelas dapat diartikan sebagai serangkaian kegiatan tentang langkah–langkah pengelolaan kelas yang disusun secara sistematis berdasarkan pemikiran yang rasional, untuk menciptakan serta mempertahankan kondisi lingkungan yang optimal yang mendukung proses belajar mengajar.
Rancangan perosedur manajemen kelas diterapkan pada rancangan pengelolaan kelas dimensi pencegahan (preventif), maupun rancangan prosedur pengelolaan kelas yang dimensi (penyembuhan) kuratif.

DIMENSI PREVENTIF DAN KURATIF
DARI PENGELOLAAN KELAS

 
























Dari penggalan sebelumnya hingga penggalan sekarang ini, kita telah memiliki beberapa pengertian pokok seperti pengelolaan kelas, pengelolaan kelas preventif dan kuratif, pendekatan pengelolaan kelas, prosedur pengelolaan kelas dan terakhir adalah rancangan prosedur pengelolaan kelas. Dari pengertian-pengertian tersebut di atas, akan sangat bermanfaat pada tahap pembuatan rancangan prosedur pengelolaan kelas, karena di samping memberikan kejelasan juga konsep-konsep tentang pendekatan pengelolaan kelas akan merupakan landasan dalam rangka menyusun rancangan prosedur pengelolaan kelas.
Penyusunan rancangan prosedur pengelolaan kelas tanpa dilandasi pendekatan pengelolaan kelas akan mengalami banyak kelemahan, karena tanpa memahami pendekatan ini menyebabkan kita kurang memahami hakekat dari tingkahlaku siswa yang menyimpang yang ingi ditanggulangi.


2.2  Faktor-faktor yang Mempengaruhi Pembuatan Rancangan Prosedur Manajemen Kelas
  • Memahami betul arti tujuan dan hakekat pada pengelolaan kelas. Dengan pemahaman ini akan memberi arah pada kita untuk memikirkan, mengapa dan bagaimana kita harus berbuat atau bertindak untuk mengelola kelas.
  • Memahami betul hakekat anak yang sedang dihadapi. Dengan pemahaman yang mendalam tentang anak akan merupakan pedoman dalam mengelola kelas.
  • Memahami betul penyimpangan apa yang dilakukan siswa serta latar belakan dari tindakan penyimpangan tersebut.
  • Memahami betul pendekatan-pendekatan yang digunakan sebagai dasar dalam mengelola kelas. Tingkah laku menyimpang dengan latar belakang tertentu akan membutuhkan pendekatan tertentu pula.
  • Memiliki pengetahuan dan ketrampilan dalam membuat rancangan prosedur pengelolaan kelas.





2.3  Langkah-langkah Rancangan Prosedur Manajemen Kelas

 


























Dari bagan di atas, tampak jelas bagaimana peranan pengetahuan tentang hakekat anak, hakekat penyimpangan yang dilakukan anak serta jenis-jenis pendekatan pengelolaan kelas dalam menyusun rancangan prosedur pengelolaan kelas untuk menciptakan serta mempertahankan kondisi optimal yang dapat menunjang proses belajar mengajar. Setelah rancangan itu dilaksanakan, perlu dimonitoring sehingga dapat diketahui sejauh mana hasil itu dicapai serta perkembangan yng terjadi. Dengan demikian, hasil monitoring itu menjadi balikan (feedback) untuk memperbaiki pengelolaan itu sendiri atau merancang pengelolaan yang baru begitulah seterusnya. Setelah rancangan prosedur manajemen kelas selesai disusun, maka hal penting yang mendapatkan perhatian adalah proses pelaksanaan rancangan tersebut.



2.4  Langkah-langkah Kegiatan yang Telah Ditetapkan Diarahkan Pada Pencapaian Tujuan
  1. Identifikasi dari masalah yang timbul dalam pengelolaan kelas;
  2. Analisa masalah;
  3. Penilaian alternatif – alternatif pemecahan, penilaian dan pelaksanaan salah satu alternatif pemecahan;
  4. Monitoring prlaksanaan;
  5. Balikkan hasil pelaksanaan alternatif pemecahan masalah.

PENJABARAN LANGKAH-LANGKAH RANCANGAN
PROSEDUR MANAJEMEN KELAS

Text Box: Pengelolaan kelas
 































                                                                                        
Jadi, berdasarkan diagram 2 dan 3 diatas dapat dapat dijelaskan bahwa rancangan prosedur pengelolaan ini dimulai dengan langkah–langkah sebagai berikut:
1.    Hakekat konsep dan tujuan pengelolaan kelas
2.    Apakah masalahnya preventive atau kuratif
3.    Setelah memastikan masalah preventif atau kuratif dipertimbangkan hakekat anak yang memiliki tingkat pertumbuhan dan perkembangan sendiri, lalu melihat kenyataan – kenyataan penyimpangan tingkah laku yang ada
4.    Menentukan masalahnya individual atau kelompok
5.    Menyusun rancangan prosedur pengelolaan kelas, apakah preventif individual atau kelompok ataukah kuratif individual kelompok
6.    Menjabarkan langkah – langkah kegiatan rancangan prosedur pengelolaan kelas yang terdiri dari pengidentifikasian masalah, penganalisasian masalah, penilaian alternative pemecahan yang digunakan, pelaksanaan monitoring dan pengumpulan balikkan
7.    Melaksanakan rancangan yang telah disusun, dimana fungsi dan peranan guru sangat menentukan
8.    Melaksanakan monitoring untuk mengetahui sampai sejauh mana hasil pemecahan masalah itu dilaksanakan dan ditaati ataukah telah terjadi perkembangan baru
9.    Mendapatkan balikkan yaitu taha pelaksanaan telah tiba pada penggunaan hasil – hasil monitoring untuk menentukan langkah – langkah selanjutnya















BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Rancangan prosedur manajemen kelas diartikan sebagai serangkaian kegiatan tentang langkah–langkah pengelolaan kelas yang disusun secara sistematis berdasarkan pemikiran yang rasional, untuk menciptakan serta mempertahankan kondisi lingkungan yang optimal yang mendukung proses belajar mengajar.
Rancangan perosedur manajemen kelas diterapkan pada rancangan pengelolaan kelas dimensi pencegahan (preventif), maupun rancangan prosedur pengelolaan kelas yang dimensi (penyembuhan) kuratif.

3.2 Saran
Bagaimanapun lengkapnya serta baiknya suatu rancangan prosedur manajemen kelas, pada akhirnya sangat tergantung pada kualitas pribadi guru. Guru dengan kehangatannya dan kemampuannya dalam berinteraksi dan berkomunikasi dengan para siswa sangat mempengaruhi iklim dan suasana belajar mengajar di dalam kelas.















DAFTAR PUSTAKA

Rachman, Maman. 1999. Manajemen Kelas. Jakarta : Depdikbud.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar